Posts

Showing posts from November, 2016

Asumsi

Terkadang apa yang kita ingin sampaikan tidak dapat dipahami dengan baik oleh orang lain. Kita seringkali berasumsi orang lain akan otomatis paham apa yang kita maksud tanpa perlu menjelaskan secara rinci. Kita berasumsi mereka sudah cukup pintar untuk menarik kesimpulan sendiri. Nyatanya, tidak seperti itu. Asumsi membuat kita tidak memastikan kembali bahwa mereka benar-benar paham. Akibatnya bisa fatal. Jika seorang dokter berasumsi pasiennya sudah mengerti apa yang dijelaskan tanpa memastikan kembali bahwa sang pasien benar-benar paham, bisa berakibat pasien tidak melakukan pengobatan dengan benar sehingga tidak sembuh bahkan meninggal dunia. Hal yang serupa bisa terjadi pada semua profesi dan berbagai lapisan masyarakat tentunya. Asumsi Dalam hubungan antar teman atau antar pasangan, asumsi-asumsi inilah yang biasanya memicu perselisihan. Asumsi itu muncul karena kurangnya komunikasi. Tidak ada pertanyaan, berarti dianggap sudah mengerti. Padahal belum tentu. Sama seperti ...

Hedonism of October

Image
Yak bulan lalu gue sudah menguras saldo tabungan gue untuk borong buku. Oke, gue bakal puasa beli buku selama tiga bulan ke depan. Oh I hope so . Jadi gini, bulan lalu ada bazaar buku gede-gedean di Surabaya, namanya Big Bad Wolf Book Sale. Bukunya buanyak buanget. Nggak cuma novel, tapi juga ada self help,business, economics, history, biography, cooking, children books, art, photography, semua deh sampe humor juga ada. Intinya, bakal betah berlama-lama di sana. Gue sampai bela-belain tiga kali loh ke sana bareng temen-temen kutu buku di Med-Readers. Gue suka banget toko buku. Walaupun udah tiga kali ke sana nih ya, nggak ada bosen-bosennya gue. Malah abis gitu gue jalan-jalan ke toko buku favorit gue and I found that buku yang gue incer udah nggak ada. Beuh, semakin yakin gue buat nggak mau menunda beli buku inceran selagi ada duitnya yang pasti. Hehe. Alhasil gue makin kalap dan terciptalah tumpukan buku yang nggak terlalu tinggi itu. pinterest.com Tapi sebenarnya g...

What If..?

Image
Sering nggak sih, mengalami sesuatu yang nggak diinginkan. Jangankan diinginkan, terbayang sedetik aja mungkin nggak pernah. Terus berlarut mengutuk diri sendiri bahkan menyalahkan orang lain. Berandai saja waktu itu begini bukan begitu. Tapi ya sudahlah. Toh itu semua sudah berlalu. Ikhlas-in aja . Ya, kejadian itu memang sudah lama berlalu. Sekarang sih gue sudah berada di fase kelima dari 5-stages-of-grief- nya Kubler-Ross. Tapi seringkali terbersit penyesalan. Kalau saja waktu itu....... Ah, sudahlah, refreshing bentar. Putaran kepanitraan klinik a.k.a stase gue yang sekarang ini memberikan banyak sekali waktu luang. Bagi mahasiswa malas seperti gue ini kesempatan besar buat leyeh-leyeh. Hobi gue mantengin tumblr dan youtube setiap hari di- support oleh wi-fi kosan yang sering ngadat. Hahahaa. Suatu hari, gue lagi asyik gelimpang gelimpung di kosan nonton youtube  and   I find these amazing videos . Di video-nya ada kalimat sakti: "Nggak ada kegagalan lebih besar d...